Etika seorang Blogger (Ulasan/Artikel Blog Kuliner di Copy-Paste Tanpa Ijin)
Reviewed by : UnknownSobat-sobat blogger masih ingat tidak ketika awal bulan Mei yang lalu Blog Kuliner/penulis mengulas tentang Bebek Mc Darmo La – Kuliner Bandung ? Baru-baru ini penulis Blog Kuliner terperanjat ketika mengetahui ulasan Blog Kuliner tentang Bebek Mc Darmo La di copy-paste tanpa ijin dan dipampangkan di blog ‘yang bersangkutan’ tanpa menyebut-nyebut, merujuk., atau menge-link ke sumber original dari ulasan tersebut.
Berikut adalah urutan kejadiannya :
Blog Kuliner memuat artikel tersebut pada tanggal 12 Mei 2009 , setelah sebelumnya menulis terkantuk-kantuk berhari-hari karena padatnya aktivitas di siang hari. Belum lagi penulis harus meng up-load foto-foto yang ada dengan kecepatan internet yang ada tidak memadai, sehingga sering harus berulang-ulang karena failed.
Blog "Culinary Always" memuat artikel tersebut pada tanggal 26 Mei 2009 lengkap dengan foto-fotonya pun ikut dijiplak. (Silahkan klik link di atas atau gambar perbandingan di bawah untuk melihat hasil jiplakannya) Seharusnya ‘yang bersangkutan’ menulis atau menge-link ke sumber original)
Berikut adalah urutan kejadiannya :
Blog Kuliner memuat artikel tersebut pada tanggal 12 Mei 2009 , setelah sebelumnya menulis terkantuk-kantuk berhari-hari karena padatnya aktivitas di siang hari. Belum lagi penulis harus meng up-load foto-foto yang ada dengan kecepatan internet yang ada tidak memadai, sehingga sering harus berulang-ulang karena failed.
Blog "Culinary Always" memuat artikel tersebut pada tanggal 26 Mei 2009 lengkap dengan foto-fotonya pun ikut dijiplak. (Silahkan klik link di atas atau gambar perbandingan di bawah untuk melihat hasil jiplakannya) Seharusnya ‘yang bersangkutan’ menulis atau menge-link ke sumber original)
Perasaan sedih, kecewa, dan kesal bercampur jadi satu. Bagaimanapun jelas-jelas tulisan/artikel/ulasan tersebut hasil karya penulis pribadi. Bahkan sobat-sobat setia yang selalu mengikuti ulasan-ulasan saya, pasti bisa mengetahui gaya bahasa saya yang khas. Kok ya bisa ‘yang bersangkutan’ tanpa malu atau tanpa merasa bersalah menaruh/mengcopy paste ulasan orang lain di blog-nya tanpa memberi rujukan apapun. Dimana etika sebagai sesama blogger? Bagaimana bisa seseorang tidak menghargai orang lain sama sekali? Apakah yang bersangkutan sendiri rela jika ada orang lain yang meng copy-paste hasil jerih payahnya?
Lepas dari itu penulis akan tetap berusaha memberikan yang terbaik, bagaimanapun penulis pribadi merasa senang jika ulasan-ulasannya bisa memberikan informasi bagi yang membutuhkan.
Sobat-sobat blogger pernah tidak mengalami kejadian yang tidak menyenangkan seperti yang saya alami?
Lepas dari itu penulis akan tetap berusaha memberikan yang terbaik, bagaimanapun penulis pribadi merasa senang jika ulasan-ulasannya bisa memberikan informasi bagi yang membutuhkan.
Sobat-sobat blogger pernah tidak mengalami kejadian yang tidak menyenangkan seperti yang saya alami?
wah... ga etis banget yah...
saya pernah mengalami hal serup sobt.
gmn klu kita datangin tuh org....
hhehehe... tanya aja baik2 dulu sobt.. jgn langsung emosi.. hihihi
ntar klu ga gubris.. baru deh...
wah..semoga ke depannya ga ada yang kayak gitu lagi deh, ...
makan tulang kawan...orang lain suda2 tuk membuatnya...eee malah seenaknya maen comot
Emang gak punya etika tuh, udah ambil tulisannya plus foto2nya ee koq ya gak cantumin sumbernya, but tetep semangat ya,
satu etika yang ngak bisa diamalkan oleh seorang bloger tulen. seharusnya mohon izin dari yang empunya dulu dan harus disertakan dengan url artikel asal.
memang kalau copy paste yaaa harus dicantumin diposkan oleh siapa ??? jangan asalan copas sj..kan milik orang lain betull ngaa ? nd jangan lupa harus minta izin dulu
WAH.... INI TIDAK BISA DI DIAMKAN... SAYA AKAN BANTU BUAT BANNED ATAU HACK BLOG ITU MBAK...
wadaw tu melanggar hak kewajiban blogger... perlu dikasih teguran tuh
hik..
hmm pasti ga enak ya kalo di copas
sabar yah
memang... harus ada UU tentang hak cipta untuk blog. seperti media yg ada di dunia nyata. Blog juga punya hak cipta harusnya :-)
Buat pelanggar aturan blogger, dikasih hukuman aja kali ya...
Blognya jangan didatangi lagi, biar sepi...
hehe pelanggaran tuh,kasih kartu kuning aja
Laporin aja ke om google biar diilangin dari search engine.
Hahaha, saya sih sudah sering dicopas tanpa izin dan tanpa info source bahkan di salah satu portal berita terkenal (tapi bukan detik loh, wartawannya makan uang jalan jangan2 :)). Belum di beberapa webnya temen2 blogger. Kecewa sih iya, tapi kalo saya ikhlasin aja lah, toh tujuan saya buat blog dari awal bukan komersil tapi sekedar sharing info. Tapi emang seharusnya semua orang bisa mengerti etika berinternet
pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik , pupuk organik
mari kita dukung gerakan anti copy paste
bersihkanbloggercopas.blogspot.com